
Marvel nampaknya sangat senang menggoda para pecinta film dengan rilis teaser-teaser 'Ant-Man'.
Teaser:
Akhirnya Marvel rilis teaser "Ant-Man" melalui akun YouTube mereka, Jumat (02/01). Teaser tersebut dibuat berdurasi 17 detik. Menariknya, teaser tersebut super kecil hingga nyaris tak dapat dilihat adegannya.
Hal tersebut karena memang ukuran preview-nya hanya sekitar 100 lebih pixel. Video seperti ini disebut sebagai "teaser teaser", karena merupakan teaser dari teaser film yang akan dirilis.
Nampaknya Marvel sangat senang penggoda pecinta film. Sebelum ini mereka juga merilis teaser teaser "Avengers: Age of Ultron".
"Apa ini? Teaser untuk semut???" komentar pecinta film melihat teaser teaser "Ant-Man". "Marvel sangat jahat, mereka harus memperlihatkan teaser untuk manusia bukan semut. Lol Aku cinta Marvel," imbuh lainnya.
easer "Ant-Man" akan dirilis pada penayangan serial "Agent Carter" di ABC. Film "Ant-Man" diadaptasi dari karakter fiksi komik terbitan Marvel Comics Universe, berjudul "Tales to Astonish 35" (September 1962).
Dikisahkan, seorang ahli biokimia bernama Dr. Hank Pym telah menemukan sebuah formula untuk mengubah ukuran. Dia kemudian melakukan percobaan pada dirinya dengan menggunakan sebuah instrumen berbentuk helm yang dapat membantunya berkomunikasi dan mengontrol serangga.
Sumber
(cz)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar